Wednesday, March 25, 2015

Destinasi Terbaik di Dunia 2015 ( Trip Advisor )



Tahukah kamu kalau Ubud adalah salah satu destinasi terbaik di dunia menurut TripAdvisor. Dari seluruh kota di dunia, Ubud di Bali menempati posisi ke-15, bahkan mengalahkan Bangkok!

Situs pencarian traveling, TripAdvisor, baru saja mengluarkan kategori Best Destination of 2015. Dari situs resminya,  ada kota dari Indonesia yang masuk dalam daftar 25 besar. Tepatnya, Ubud menempati posisi ke-15. Membanggakan!

Di bawah Ubud ada Cusco di Peru yang jadi tempat dari Macchu Picchu. Di posisi ke-17 ada St Petersburg di Rusia dan posisi ke-18 ada Bangkok di Thailand.

Wisatawan yang ingin ke Ubud biasanya ingin menikmati ketenangan baik dari dalam jiwa maupun dari suasana sekeliling. Massage khas Bali menjadi salah satu daya tarik utama dari kota ini.

Tak heran jika banyak penginapan dan resor yang menawarkan wisata wellness dan retreat. Suasana tenang dan pemandangan yang indah membuat para wisatawan sedang berada di surga.

Satu lagi yang hampir selalu didatangi wisatawan adalah Monkey Forest Park. Hutan yang penuh dengan monyet menarik rasa penasaran wisatawan terutama yang dari mancanegara.

Inilah 25 destinasi terbaik di tahun 2015 menurut TripAdvisor:

1. Marrakech, Maroko
2. Siem Reap, Kamboja
3. Istanbul, Turki
4. Hanoi, Vietnam
5. Praha, Ceko
6. London, Inggris
7. Roma, Italia
8. Buenos Aires, Argentina
9. Paris, Prancis
10. Cape Town, Afrika Selatan
11. New York, AS
12. Zermatt, Swiss
13. Barcelona, Spanyol
14. Goreme, Turki
15. Ubud, Indonesia
16. Cusco, Peru
17. St Petersburg, Rusia
18. Bangkok, Thailand
19. Kathmandu, Nepal
20. Athena, Yunani
21. Budapest, Hungaria
22. Queenstown, Selandia Baru
23. Hong Kong
24. Dubai, UEA
25. Sydney, Australia



No comments:

Post a Comment