Sunday, October 19, 2014

Wisata Terbaik Finlandia , Rumah Sinterklas sampai Aurora Borealis




Sebagian wilayah Finlandia berada di lingkaran kutub utara. Oleh karena itu, bagian utara Finlandia menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan mancanegara, tak terkecuali turis asal Indonesia.

Di Rovaniemi yang berada di utara Finlandia, yang dikenal sebagai rumah Sinterklas, merupakan daya tarik bagi wisatawan Indonesia.

Biasanya daerah ini ramai dikunjungi wisatawan saat akhir tahun atau musim dingin. Namun Rovaniemi bisa dikunjungi hampir sepanjang tahun. Sebab musim dingin di Finlandia terutama bagian utara bisa selama 6 sampai 8 bulan.

umumnya wisatawan selain berkunjung ke rumah Sinterklas, senang melakukan aktivitas seperti ski dan naik kereta anjing husky atau reindeer. Selain itu, aktivitas lainnya yang menjadi favorit adalah melihat fenomena alam, Aurora Borealis, berupa cahaya berwarna-warni yang muncul di langit Kutub Utara.
Finlandia merupakan salah satu tempat terbaik untuk melihat Aurora Borealis. Cahaya ini muncul selama 200 hari dalam setahun. bulan terbaik untuk melihatnya di Januari atau Februari.

No comments:

Post a Comment