Monday, September 8, 2014

Kota Paling Sehat di Dunia




Traveling ke kota baru bukan cuma jadi ajang untuk senang-senang ke tempat wisata. Anda juga bisa menjadikan traveling sebagai waktunya mengambil pelajaran dari penduduk setempat, seperti jika datang ke 10 kota paling sehat ini. Berikut Kota Paling Sehat di Dunia versi CNN

1. Copenhagen, Denmark 

Copenhagen adalah kota yang ramai dengan hiruk pikuk warganya yang senang bekerja. Datang ke sini turis bisa melihat banyak penduduknya yang sibuk hilir mudik. Terlebih jam kerja di sini sangat panjang. Namun penduduknya tetap bisa menjaga kesehatan.

Rahasianya, meski bekerja banting tulang setiap hari, penduduknya selalu meluangkan waktu untuk liburan bersama keluarga. Mereka juga senang berolahraga di waktu senggang. Inilah rahasianya.

2. Okinawa, Jepang 

Setelah Copenhagen, kota sehat lain di dunia yang sehat adalah Okinawa di Jepang. Di sini, wisatawan bisa melihat banyak orangtua.

Ya, penduduk di sana memiliki harapan hidup yang lebih tinggi. Wanita di sana hidup bisa hidup sampai 86 tahun, sedangkan pria hidup sampai umur 78 tahun. Angka ini 10 tahun lebih lama dibanding umur manusia lain.

Berdasarkan penelitian, ternyata penduduk kota ini jarang terkena penyakit. Mereka rutin olahraga dan makan makanan yang menyehatkan, seperti sayuran hijau, ubi jalar, kedelai dan ikan.

3. Monte Carlo, Monako 

Monte Carlo di Monaco adalah negara lain di dunia dengan angka kematian terendah di dunia. Penyebabnya adalah karena pemerintah yang sangat peduli dengan kesehatan penduduknya.

Layanan kesehatan tersedia dengan sangat baik di sana. Kualitas perawatan selama kehamilan juga sangat baik. Berbagai fasilitas penunjang kesehatan juga tersedia lengkap dan canggih.

4. Melbourne, Australia 

Kota Metropolitan ini menjadi tempat yang disebut layak huni. Kota ini menduduki puncak 140 kota yang disurvei dengan berbagai kriteria terbaik.

Melbourne memiliki nilai yang sangat baik di kategori tingkat kejahatan yang rendah, perawatan kesehatan yang baik, pendidikan, perawatan kesehatan dan gaya hidup yang baik. Kota ini juga bersih. Jalan-jalan ke sana bukan cuma mendapat pengalaman seru di tempat liburan, tapi juga menjadikan tubuh lebih sehat.

5. New York, AS 

Kota New York di AS ternyata juga masuk dalam deretan kota sehat di dunia. Kota Metropolitan ini memang berisik dan penuh sesak, namun kota ini sangat ketat soal peraturan merokok.

Turis harus memperhatikan peraturan di sana. Penduduk setempat sangat berhati-hati untuk menyalakan rokok. Jika sembarangan merokok, salah-salah Anda terkena hukuman.

6. Jonkoping, Swedia 

Mungkin nama kota Jonkoping masih asing di telinga traveler, tapi tahukah Anda, kota ini masuk dalam deretan kota paling sehat di dunia. Setidaknya, kota ini sangat memperhatikan kondisi kesehatan para manula.
7. Havana, Kuba 

Kota Havana di Kuba jadi salah satu kota paling sehat di dunia. Biasanya, traveler yang datang senang untuk melihat kehidupan penduduk aslinya. Havana memang masuk dalam kota yang sederhana, meski begitu, kota ini memiliki petugas medis yang baik.
http://www.hasanahqaromah.com/category/japan-golden-route-7-hari-5-malam/
Faktanya, penduduk asli Kuba memiliki kesempatan hidup sampai 79 tahun. Angka kematian bayi juga sangat rendah. Tak heran kota ini masuk dalam deretan kota sehat di dunia.

8. Singapura, Singapura 

Selain tempat wisata belanja, Singapura juga dijadikan sebagai tempat wisata kesehatan. Rumah sakit dengan berbagai fasilitas kesehatan terbaik tersebar di negara ini.

Departemen Kesehatan Singapura juga mewajibkan warga negaranya untuk membuat tabungan khusus kesehatan. Tak heran, banyak penduduk Singapura yang hidup dengan tubuh sehat.

No comments:

Post a Comment